Jumat, 03 Agustus 2012

Cara Root Samsung Galaxy W

sebelum root, kiranya perlu diketahui mengenai apa itu root dan semua konsekuensinya. akan tetapi, karena tulisan mengenai root sudah kami buat sebelumnya, untuk pengertian serta konsekuensi dari root silahkan pelajari lebih lanjut pada tulisan kami sebelumnya disini. kali ini, langsung saja pada pembahasan mengenai cara root galaxy W. sebelum dimulai ritual root, ada beberapa persiapan yang harus dipenuhi diantaranya;
  • mental pejantan tangguh
  • berdo'a menurut kepercayaan masing-masing, agar dimudahkan dalam prosesnya, dijauhkan dari gangguan syaithon
bahan-bahan yang dibutuhkan untuk ritual ini diantaranya adalah;
  • file zip untuk root-nya itu sendiri, banyak orang menyebutnya dengan istilah update.zip. silahkan download filenya disini. simpan ke sdcard ditempat yang mudah diingat, tanpa folder akan lebih baik.
untuk prosesnya sendiri, kita menggunakan metode rooting via recovery mode. langkahnya sangat gampang dan minim resiko karena tidak melibatkan gadget lain atau alat tambahan apapun. berikut adalah langkah-langkah ritual rooting galaxy W [I8150];
  • matikan galaxy W [I8150]
  • masuk recovery mode dengan cara tekan & tahan tombol Home [tengah] + tombol Power + Volume Atas secara bersamaan  [perhatikan gambar dibawah ini]. untuk memilih gunakan tombol volume atas dan bawah.
  • pilih apply update from sdcard, kemudian pilih "Root Galaxy W [I8150].zip"
  • setelah instalasi selesai, pilih reboot system now
  • selamat, galaxy W agan sudah rooted

Tidak ada komentar:

Posting Komentar